Dapat dijalankan disemua komputer yang terhubung dengan server tanpa membutuhkan spesifikasi, instalasi, konfigurasi/setting yang rumit. Hal ini karena sistem dibangun berbasis web. Sistem cukup diakses dengan menjalankan web browser Ex: firefox, chrome, internet explorer dll.
Sistem yang kami bangun didesain simpel, sehingga mudah dipahami dan dioperasikan oleh petugas yang masih awam terhadap penggunaan komputer.
Seluruh modul terintegrasi satu sama lain, misal Modul Lab dan Radiologi terintegrasi dengan Modul Rawat Jalan atau Rawat Inap, sehingga saat dokter meminta pemeriksaan Lab atau Radiologi otomatis data pasien muncul dalam daftar permintaan pemeriksaan Lab Maupun Radiologi, yang secara otomatis langsung terhubung dengan Modul Kasir (untuk pembayaran) dan Bagian Lab atau Radiologi untuk entri hasil pemeriksaan serta cetak hasil pemeriksaannya.
Setiap petugas memiliki hak akses yang berbeda-beda, sesuai kewenangan yang diberikan.
Aplikasi dapat disesuaikan dengan perubahan kebijakan perusahaan dimasa yang akan datang. Seperti penambahan poli, kamar rawat inap, tarif, tindakan perawatan dsb.
SIM-Rs dapat berjalan secara offline, tetapi bisa juga diakses langsung melalui internet, baik melalui laptop, maupun mobile device (terutama bila diinginkan owner/manajer bisa akses langsung setiap saat ke aplikasi secara realtime), fitur ini hanya bisa diaktifkan dengan berlangganan internet.
• Mampu mengkalkulasi keuntungan rumah sakit dari seluruh
item tindakan, obat ,dan bhp pasien UMUM maupun BPJS
• Mampu mengkalkulasi total detil dari masing-masing item
diatas
• Dapat mengetahui pendapatan per poli dan per instalasi
• Dapat mengetahui pembagian untuk jasa dokter dan
paramedis
• Mampu mengkalkulasi nilai persediaan obat dan bhp
• Mampu mengetahui lokasi/letak item barang
• Mampu mendata status bed terisi dan kosong pada
instalasi rawat inap